TEKS SULUH


Sabtu, 03 Juni 2017

Maya Azeezah : Dzikirmu Adalah Cerita



46. Maya Azeezah

DZIKIRMU ADALAH CERITA

Setelah malam ke tujuh
Menuju hari ke delapan
Mendengar tiap larik
Menjadi bait pada detik
Di jarum yang terus berputar

Hasbunallah Wanikmal Wakil
Nikmal Maula Wanikman Nasir
Cukuplah Ia sebagai penolong kami
Sebaik-baik pelindung adalah Ilahi

Karena setiap angka
Di muka jarum jam
Seperti himpitan masalah
Aku dan kau tak berdaya

Wujud kita adalah raga
Wujud percaya adalah menauhidkanNya
Lewat dzikir dan doa

Mencari 1 dari seribu malam
Dalam seribu bulan
Berupa hujan bukan sang perih
Yang biasa datang menggigit kehidupan
Derai rahmat dan berkat sirami titik gelap

Maka dzikirlah seolah bercerita
Tentang hari-harimu yang berputar
Tak menentu hanya kepadaNya
Dia menghidup matikan lalu membayar
#MayaAzeezah030617

Maya Azeezah nama pena dari Maya Damayanti lahir Jakarta 30-04-1972, mulai menulis 2009 di awali menulis naskah drama lalu bergulir waktu 2013 serius menulis puisi sementara kegiatan aktif dgn kegiatan Teater, film,dan terus menulis puisi antologi pertama Mengenal dan Mengenang, Catatan Kehilangan, Risalah Cinta, dan memiliki 7 buku antologi bersama lainnya, maya pimpinan group sebuah Teater yaitu Maura Lintas Teater, ia saat ini pun sbg salah satu admin di komunitas sastra yaitu Dapur Sastra Jakarta.