TEKS SULUH


Minggu, 10 Januari 2021

Puisi Bunergis Muryono di gembok 2021

 Masyono Bunergis Muryono 

Laut

Laut

Lautan

Luas

Menggeliat

Tiada henti

Beralun

Beriak

Berombak

Bergelombang

Menggelora

Terus bergerak

Bertepi

Namun tidak tumpah

Tercecap bumi yang diselimuti, agar magma inti bumi apinya terkendali.

Penuh kekuatan dalam derunya

Berbagai hal disampaikannya

Banyak yang dibersihkannya

Tidak sedikit disingkirkannya

Mengajak lapang jiwa menyikapinya.

Arif bijaksanakah kita?

Penuh cinta kasihkah manusia?

Beri

Memberi

Bagi

Berbagi

Bila menghendaki.

Laut

LautNYA

Bagaimana andai DIA jentikkan ujung jemariNYA.

Tak terbendung

Tiada tertahan

Ikuti iramaNYA.

Nyanyianku tiada terdengar,

sebab Paduan SuaraNYA lebih menggelora

OrkestraNYA gegap gempita

Membangkitkan semangat supaya tidak diam.

Berkarya

Bekerja

Beraksi

Berkreasi

Berinovasi selaras kapasitas.

Laut

Lautan

LautanMU

SamuderaMU

gambaran

Cerminan

bahwa apa pun berkesinambungan.

Kapan pun menakjubkan

Di mana pun penuh pesona

Bagaimanapun terus mencengangkan

Siapa pun wajib paham sapuannya

Apa pun mengikuti arusnya

Berapa lama laut berkehendak menepi sempurna.

Kerang-kerang terdampar

supaya kulitnya jadi hiasan

Dagingnya jadi santapan mikro organisma.

Laut

Lautku

Mengiring tapak kecilku

Kecil

Kian mungil

Lebih lembut dari pasir.

Barangkali gumpalan pasir pada ganggang patah

Belum gundukan kerikil

Juga tak mungkin gunung batu.

Hanya adaMU di napasku

Membuat langkahku sampai lautMU.

Diam

Aku terdiam.

Tercekam

Terpana

Hingga berlabuh pada berbagai renungan.

Renungan bisikanMU

yang lebih halus dari sepoi anginMU.

Hangat

Melampaui kehangatan apiMU

Sejuk, seumpama airMU

Teduh, melebihi serapan bumiMU.

Bumiku

Di mana segala menyatu

Bila tiada selaras dengan ketukan ujung jariMU.

Berteluk

Merunduk

Bersujud

Ikut

Ikut

Ngikut ke mana pun bersama tuntunanMU.

Jagad Gede

Jagad Cilik

Nyawiji mring sariraningsun.

Nyawiji

Supaya Weruh ing Panuju.

Panuju

Panuju

Panuju

Tujuan ke mana ENGKAU Sang Teduh

Di mana Maha TulusMU memeluk

Satu

Menyatu

Manunggaling kawula gusti.

Menyatunya segala dalam satu kata...kasihMU....

Kasih

Kasih

Kasih

Mengasihi

Tiada bertepi

Seumpama lautan ini

Laut

LautMU

Lautku

Lautan yang mau menerima cintaMU....

Laut

Laut

Lauuut...

Kau

Aku

Laut.... Mbahkung Buanergis Muryono Renungan Zaman Universe Healing at Kutabanding Beach Bali Morning 03112020 03:

GEMBOK

Gembok

Gemboook

Gembooook

Gerendelnya manaaaaaa?

Kuncinya mana?

Semua gembok

Segala gerendel

Jangan biarkan keburukan bikin onar hidup

Hidupmu

Hidupku

Hidup pribadi kita

yang raganya rapuh penuh keburukan.

Gembok

Gerendel

Kunci dengan ingin rohani

yang suci dan mulia seperti napasNYA. Mbahkung Buanergis Muryono Renungan Zaman at Kutabanding Beach Bali Universe Healing 01012020 12:28

Kunci

Kuncilah

Gembok

Gemboklah

Di luar penuh penyamun

Sekeliling dikuasai maling

Segala macam diraup angkara murka.

Gembok

Kunciiiii...

Topeng-topeng gentayangan

Kedok-kedok mengobok-obok

Tutup

Now

Saiki

Sekarang.

Blek

Grek

Krek....

Wajib dikunci

Harus digembok

Lindungi bayi-bayi suci

Bocah-bocah mulia

Jaga

Rawat

Bina

Jangan sampai terengkuh topeng-topeng

Jauhkan dari kedok-kedok.

Lekas

Cepaaat

Gembok

Kunci

Tutup

dengan jati diri

Jadikan sejati

Kebak welas asih

Penuh kasih

Begitulah wujud insan-insan tahu diri pribadi dan paham arah tujuan hidup di kehidupan.

Doa

Doa

Doa

Ndedonga...

Universe become one in my soul

Jagad Gede Jagad Cilik nyawiji mring sariraningsun

Semestaraya tiada batas dan seluruhnya menyatu dalam diriku pribadi.

Jadi

Jadi

Jadi kunci

Jadi digembok

Gembok

Gembok

Gemboken Lumbung Puisi....

Mbahkung Buanergis Muryono Renungan Zaman Universe Healing at Kutabanding Beach Bali 21 November 2020 23:06


Buanergis Muryono. Lahir di Gunung Muria Jepara 11101966. Hidup sebagai seniman. Terus berkarya sepanjang zaman. Menulis adalah jalan hidupnya hingga melahirkan aneka tulisan untuk koran, majalah, radio, tv, film, animasi. Mendirikan Sanggar Mariska bersama Cindy Shirley . Mendirikan TITIAN MOKSA ASHRAM CHARACTER BUILDING EDUCATION BALI bersama Jro Kandel , Gede Budiasa  Guru Besar Javanologi , Konsultan Art and Culture

Universe Healing at Kutabanding Beach Bali

Tinggal di Jakarta - Bogor Bali